Sport

Kejurda VIII Gymnastics Banten, Kota Serang Raih 6 Medali

BANTEN – Tim senam Kota Serang berhasil meraih enam medali di Kejuaraan Daerah (Kejurda) VIII Gymnastics Provinsi Banten.

Event itu digelar di Hall Gymnastics Tangerang Convention Center (TCC) Cimone, Kota Tangerang pada 19-25 Desember 2023.

Enam medali tersebut, terdiri dari satu medali emas, dua medali perak dan tiga medali perunggu. Nah, untuk medali emas diraih Wika Lestari di ritmik putri nomor hoop (siswi SDN Banjarsari 1).

Lalu medali perak didapat Feriska di ritmik nomor roop (siswi SDN Banjarsari 1) dan Alka di artistik putra level empat nomor meja lompat (siswa SDN Ciceri).

Lihat juga Inilah 29 Pemain Skuad Timnas yang Ikut Pemusatan Pelatian di Turki

Medali perunggu disegel Sashi di ritmik nomor free hand (siswi SDN Banjarsari 1), Faida Anaila di ritmik nomor ‘all round (siswi SDN Banjarsari 1) dan Tb Airul di artistik putra level empat nomor jamur (siswa SDN Banjarsari 1).

Ketua Umum Pengurus Cabang Persatuan Senam Indonesia (Pengcab Persani) Kota Serang, E. Sa’diyah mengaku terharu. Pasalnya, setelah kurang lebih delapan tahun vakum mengikuti kejuaran, Kota Serang kini bisa meraih banyak medali. Tepatnya di Kejurda VIII Gymnastics Provinsi Banten.

“Alhamdulillah, dengan semangat atlet dan para orang tua atlet, kami berhasil meraih satu medali emas, dua medali perak dan tiga medali perunggu untuk dipersembahkan kepada Pemkot Serang dan masyarakat Kota Serang,” ungkap Sa’diyah, Selasa (26/12/2023) lalu.
Ditambahkan, ada dua grup yang dikirimkan ke ajang itu, yakni ritmik putri dan artistik putra.

Ia juga menerangkan, raihan ini menjadi bekal dan motivasi Pengcab Persani Kota Serang untuk mengikuti event berikutnya, misalnya pada Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) tahun 2024 mendatang.

“Semoga kami bisa lebih baik lagi di perlombaan berikutnya. Dan terakhir, kami ucapkan terimakasih juga pada KONI Kota Serang dan para pihak yang turut mensupport kami dalam mengikuti Kejurda kemarin,” ucapnya.

Sementara, Ketua Umum KONI Kota Serang Edy Irianto memgapresiasi pencapaian senam Kota Serang di Kejurda VIII Gymnastics Provinsi Banten. “Prestasi yang membanggakan. Harus terus ditingkatkan, karena siapa tahu senam bisa jadi cabang olah raga (cabor) andalan kita di Pekan Olah Raga Provinsi (Porprov) VII di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) pada 2026 mendatang,” ujarnya.

Kepala Sekolah (Kepsek) SDN Banjarsari 1, Maslatifah ikut merasa bangga lantaran bisa mendukung anak-anak didiknya untuk terus berlatih. Apalagi yang diketahuinya, persiapan atlet menuju Kejurda VIII Gymnastics Provinsi Banten cuma satu bulan. (rf)

Back to top button
Home
Search
Daftar
Laporkan
Stats