Sport

Serang Jaya Tambah Pengalaman Tanding di Lampung

LAMPUNG – Tim Serang Jaya menambah pengalaman tanding yang berharga dari try out yang dijalani mulai 28 sampai 30 September 2023 di Lampung.

Atas pengalaman itu, pelatih Serang JayaSerang Jaya Imam Riyadi mendapatkan gambaran kelemahan dan kelebihan para pemain yang dimiliki.

“Alhamdulillah, sebelum kompetisi di geber 8 Oktober 2023 mendatang, saya jadi mengetahui secara detail bagaimana kualitas pemain yang ada. Hasil sparring dengan tim Pra PON sepakbola Lampung dan klub liga 3 di Lampung, TS Saiburai,” papar Imam kepada wartawan, Minggu (1/10/2023).

Lihat juga Liga 3 Segera Bergulir, Asprov PSSI Banten Recanakan 8 Oktober

Di pertandingan persahabatan sendiri, Laskar Surosowan (julukan Serang Jaya) menuai hasil seri dengan Pra PON Lampung 1-1 dan kalah dari TS Saiburai 2-3. “Skor tak jadi masalah buat saya, yang penting melihat kualitas penggawa, karena persiapan yang kita laksanakan mepet. Pemain baru latihan dua minggu,” ucapnya.

Dari hasil evaluasi, mantan pemain Tim Nasional (Timnas) Indonesia tersebut menyampaikan, Laskar Benteng Tirtayasa (julukan lain Serang Jaya) membutuhkan dua tambahan pemain di dua lini.

“Kami masih butuh pemain di sektor penjaga gawang dan penyerang. Saya harap manajemen bisa mewujudkannya sebelum kick off Liga 3 Zona Banten dimulai,” harapnya.

Disinggung peluang di Liga 3 Zona Banten, ia optimis Pasukan Hijau (julukan lain Serang Jaya) mampu berbicara banyak. “Kami berada di grup D bersama Putra Tangerang FC, Persira dan Matrix Putra Brothers. Saya sih memiliki keyakinan, kita mampu melenggang ke putaran selanjutnya,” tuturnya.

Sementara Direktur Teknik Serang Jaya Zeka Bachdi menerangkan, hingga sekarang Laskar Surosowan baru mengontrak 18 penggawa dari 25 slot yang ada.
“Insya Allah akan dituntaskan karena ada beberapa pemain yang kita pantau di laga uji coba. Baik penyerang maupun penjaga gawang,” jelasnya.

Lalu mengenai sparring di Lampung, dirinya ingin melihat sejauh mana mental penggawa yang dimiliki Serang Jaya. “Hasil akhir tak jadi soal, kami ingin melihat mental dan kualitas hasil latihan. Dan saya optimis, kita mampu unjuk gigi di kompetisi musim sekarang. Target kami harus mewakili Banten di putaran nasional Liga 3,” pungkasnya.

Leave a Reply

Back to top button